2013-03-06

Jembatan Putus

Tahun Baru Jembatan Putus, Dua Tewas Tercebur

Selasa, 1 Januari 2013 | 14:22 Wita A- A A+ Dibaca: 3208 kali
Sejumlah anggota Tim SAR menggunakan perahu karet saat mencoba mencari korban hilang dalam insiden jembatan putus di Desa Baringin A dan B Kecamatan Margasari Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan, Selasa (1/1/2012). - Ibrahim Ashabirin
BANJARMASINPOST.CO.ID, RANTAU - Jembatan gantung Desa Baringin A dan B Kecamatan Margasari Kabupaten Tapin, Kalimantan Selatan putus dan ambruk ke Sungai Margasari saat pergantian tahun, pukul 01.30 Wita, Selasa (1/1/2013).
  
Jembatan sepanjang sekitar 50 meter yang merupakan jembatan kayu disangga besi itu ambruk ke Sungai Margasari lantaran tidak kuat menahan beban berlebih.

Pantauan BPost Online, Selasa siang di lokasi tim SAR Banjarbaru terus mencari korban yang masih hilang bernama Masitah (17) Murid MAN 3 Rantau.

Menurut Ketua RT 2 Desa Baringin A, Dayat, yang rumahnya berdekatan dengan jembatan yang ambruk itu, pada saat kejadian setidaknya ada 20 orang yang berada di atas jembatan. Selain itu ada 8 unit sepeda motor.
  
Mungkin karena beban berat itulah, jembatan kemudian putus, sehingga orang-orang dan kendaraan yang ada di atasnya tercebur ke sungai.

Dari sejumlah orang yang tercebur, sudah 18 orang berhasil selamat. Namun dua orang dinyatakan hilang.

Pada pukul 07.30 Wita, salah satu korban hilang Aisyah (45) ditemukan tewas, sedangkan Masitah masih dicari oleh Tim SAR.
  
Ada 4 unit perahu karet tim SAR yang digunakan mencari korban yang hilang tersebut, dibantu puluhan kelotok masyarakat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar