Selasa, 26 Februari 2013 13:38 wib
(Ilustrasi, Dok: Sindo TV)
MALANG - Korban tewas tabrakan antara minibus Avanza (sebelumnya ditulis Xenia) dan Kereta Api (KA) Penataran di Kabupaten Malang, Jawa Timur, menjadi dua orang. Dua korban lainnya masih dirawat di rumah sakit.
Korban tewas di lokasi diketahui bernama Poniman P Dewi (60), warga Kecamatan Ajung, Jember. Sementara satu korban lagi, Lukman (51), warga Lowokwaru, Kota Malang, tewas setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit Wafa Husada, Kepanjen.
Dua korban luka adalah Aning Safitri (24) dan Erna Indra Winahayu (28). Dua warga Jember itu masih dirawat di RS Kanjuruhan, Kepanjen.
Aning Safitri, Selasa (26/2/2013), menuturkan, mobil yang ditumpanginya hendak menengok melihat gudang di Desa Jatigui, Kecamatan Sumberpucung, siang tadi. Di mobil bernomor polisi L1787 CW itu ada empat orang.
Saat berbelok untuk memasuki gudang, dari arah timur muncul kereta api dan langsung menabrak mobil yang ditumpanginya.
Sementara itu Kanit Laka Lantas Polres Malang, Ipda Purnomo, mengatakan, pihaknya akan meminta PT KAI untuk memasang palang pintu di perlintasan itu. Selama dua bulan terakkhir, telah terjadi dua kali kecelakaan serupa.
(Sindo TV / Tutus Sugiarto / ton)Korban tewas di lokasi diketahui bernama Poniman P Dewi (60), warga Kecamatan Ajung, Jember. Sementara satu korban lagi, Lukman (51), warga Lowokwaru, Kota Malang, tewas setelah menjalani perawatan di Rumah Sakit Wafa Husada, Kepanjen.
Dua korban luka adalah Aning Safitri (24) dan Erna Indra Winahayu (28). Dua warga Jember itu masih dirawat di RS Kanjuruhan, Kepanjen.
Aning Safitri, Selasa (26/2/2013), menuturkan, mobil yang ditumpanginya hendak menengok melihat gudang di Desa Jatigui, Kecamatan Sumberpucung, siang tadi. Di mobil bernomor polisi L1787 CW itu ada empat orang.
Saat berbelok untuk memasuki gudang, dari arah timur muncul kereta api dan langsung menabrak mobil yang ditumpanginya.
Sementara itu Kanit Laka Lantas Polres Malang, Ipda Purnomo, mengatakan, pihaknya akan meminta PT KAI untuk memasang palang pintu di perlintasan itu. Selama dua bulan terakkhir, telah terjadi dua kali kecelakaan serupa.
Berita Terkait : Kecelakaan Lalu Lintas
- Mobil Xenia Dinaiki 4 Orang Dihantam Kereta, 1 Tewas
- Mobil Kijang Tabrak Pohon, 4 Orang Tewas
- Tragis, Polisi & Istrinya Tewas Terlindas Truk
- Disenggol Angkot, Biker Tewas Terlindas Truk
- Ambulans Tabrak Pohon 4 Tewas, Sopir Jadi Tersangka
- Motor Dihantam Bus AKAS, Dua Bikers Tewas
- Korban Tewas Ambulans Maut Jadi 4 Orang
- Mobil Ambulans Angkut Orang Sakit Tabrak Pohon, 3 Tewas
- Hendak ke Sekolah, Ibu & Anak Tewas Tertabrak Truk
Tidak ada komentar:
Posting Komentar